Negeri Seribu Kubah Berguncang Dahsyat, Ratusan Orang Kepung Gedung Wakil Rakyat

Negeri Seribu Kubah berguncang dahsyat, ratusan orang kepung gedung wakil rakyat
Negeri Seribu Kubah berguncang dahsyat, ratusan orang kepung gedung wakil rakyat.
Indonesia Memilih

NEGERI Seribu Kubah berguncang dahsyat, ratusan orang pengunjukrasa kepung gedung wakil rakyat.

Massa berkekuatan sekitar 450 orang menamakan diri Gerakan Masyarakat Rokan Hilir Menggugat (GMRHM) ini melontarkan dua tuntutan krusial plus satu poin ultimatum terkait dugaan asusila wakil bupati mereka.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

“Mendesak DPRD Kabupaten Rokan Hilir menggunakan hak interpelasi dan hak angket atas digerebeknya Wakil Bupati Rokan Hilir dengan wanita yang bukan istrinya di salah satu hotel di Pekanbaru,” seru Raju Darma berorasi di teras gedung DPRD, Kamis (22/6) kemarin.

Tuntutan kedua, lanjut Kordinator Lapangan (Korlap) GMRH ini, mendesak DPRD Rokan Hilir segera membuat keputusan soal kasus wakil bupati tersebut.

Selanjutnya, Raju mengultimatum, kalau dalam 3×24 jam dua tuntutan tadi tidak dipenuhi maka GMRHM akan melakukan aksi dan langkah-langkah hukum atas mangkirnya DPRD Rokan Hilir (Rohil).

“Kami tidak ingin Tanah Melayu yang kami cintai ini dikotori oknum-oknum pejabat pelaku zina,” tandasnya.

Jika tidak dihiraukan, kata Raju, pihaknya akan melakukan aksi unjuk rasa lebih besar, serta mengambil langkah hukum sesuai Peraturan DPR RI Nomor 1 tahun 2015 tentang Kode Etik Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia.

Beberapa waktu sebelumnya, Wakil Bupati Rohil, Sulaiman digerebek sedang berada di sebuah hotel berbintang di Kota Pekanbaru, Riau, bersama perempuan bukan muhrimnya.

Dugaan telah terjadi perbuatan zina antar keduanya sontak membuat mayoritas masyarakat Rohil geram. [dro]

 

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *