Naik Pangkat 1 Tahun Lebih Cepat, Ini Sosok di Balik Sukses Kompolmas di Bangka Barat

Aipda Sri Iwan Alazhar SH, personel Paur Penmas Sie Humas Polres Bangka Barat, sosok di balik sukses Kompolmas di Negeri Sejiran Setason
Aipda Sri Iwan Alazhar SH, personel Paur Penmas Sie Humas Polres Bangka Barat, sosok di balik sukses Kompolmas di Negeri Sejiran Setason.
Indonesia Memilih

FENOMENA Tak lazim terlihat sepanjang upacara kenaikan pangkat 35 anggota Polri di Mapolres Bangka Barat, Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel), pada Sabtu pagi, 1 Januari 2021.

Bertahun-tahun, dalam setiap seremoni serupa, Sri Iwan Alazhar SH selalu sibuk sendiri dengan smartphone miliknya untuk mengabadikan momen penting sembari mengetik rilis secepat kilat agar bisa segera dikirim ke redaksi.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Namun kali ini dia justru ikut ‘nampang’ di depan kamera, belasan pewarta menggantikan perannya. Iwan ‘cuti’ meliput, hari ini dia menjadi ‘news maker’ karena turut mendapatkan kenaikan pangkat.

Personel Paur Penmas Sie Humas Polres Bangka Barat ini resmi menjadi bintara tinggi Polri dengan pangkat Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda).

Sosok di balik sukses pemberitaan KompolmasTV di Negeri Sejiran Setason ini memperoleh kenaikan pangkat setahun lebih cepat berkat prestasi, dedikasi, loyalitas, dan gelar sarjana hukum yang disandangnya.

“Tak diduga sebelumnya. Ini kepercayaan yang diberikan pimpinan kepada saya,” ujarnya usai upacara.

Iwan berharap, kenaikan pangkat ini bisa memotivasi dirinya mengemban tugas di Korps Bhayangkara.

“Terima kasih kepada Kompolmas dan rekan-rekan media dimanapun berada yang selama ini turut menyokong tugas saya di Humas,” ucapnya.

Sebelumnya, dalam upacara itu Kapolres Bangka Barat Polda Babel AKBP Agus Siswanto SH SIK MH menegaskan bahwa pemberian kenaikan pangkat itu adalah program pembinaan personel Polri dengan memperhatikan beberapa faktor penilaian.

“Di antaranya masa pengabdian sudah mencukupi, dedikasi, moralitas, serta kinerja dalam mengabdikan dirinya pada institusi,” katanya.

Agus berharap, dinaikkan pangkat tersebut bisa terus memotivasi diri setiap anggota Polri mengembangkan kemampuan dan profesionalitasnya dalam melaksanakan tugas.

Sehingga mampu menghadapi tantangan kerja yang semakin berat dan kompleks seiring dinamika di tengah peradaban masyarakat.[iq]

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *