Setahun Putus Sekolah, Kini Rezo Bisa “Sekul” Kembali

Setahun putus sekolah, kini Rezo bisa sekul kembali
Setahun putus sekolah, kini Rezo bisa sekul kembali.
Indonesia Memilih

REZO Eko Prasetyo kini bisa melanjutkan pendidikan di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA).

Remaja putus sekolah di Kabupaten Bengkulu Selatan ini tidak menyangka kesulitan ekonomi orang tua yang selama ini menjadi sandungan seketika teratasi.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Tepatnya saat Bupati Gusnan Mulyadi menyambangi kediamannya yang hampir roboh termakan usia di Desa Suka Raja, Kecamatan Seginim.

Kaba ndak sekul? Melah sekul agi (Kamu mau sekolah? Ayolah sekolah lagi-red). Uwak yang tanggung jawab,” tantang Gusnan, Selasa (11/7/2023) sore.

Belum sempat Rezo menjawab, Gusnan kembali memberondongnya, “baju seragam, sepatu, buku-buku, semuanya nanti disiapkan.”

Pria akrab disapa Gundul ini menatap tajam ke arah anggukan Rezo, kemudian menyuruh anak asuh barunya itu menyiapkan ijazah SMP dan beberapa berkas gara bisa segera diurus ke pihak sekolah.

“Berarti sudah setahun menganggur, tahun ini kamu harus lanjutkan sekolah di SMA,” tekannya sembari mengamati berkas-berkas milik Rezo.

Untuk memastikan Rezo bisa secepatnya diterima di SMA terdekat, Gundul meminta Kepala Desa Suka Raja dan Camat Seginim yang kala itu mendampingi segera bergerak.

“Pak Kades, Pak Camat, ini tolong sama-sama dibantu secepatnya. Didata keperluanya, kabari saya apa saja yang dibutuhkan,” pintanya.

Tidak sebatas itu, Gundul bahkan memberi gambaran kepada Rezo soal perguruan tinggi yang bakal ditempuh Rezo seusai menuntaskan pendidikan di SMA nanti.

Sebelum meninggal rumah tidak layak huni (RTLH) milik orang tua Rezo yang akan segera dibedah, Gundul berpesan hindari perilaku mabuk-mabukan.

“Jangan ngomix, jauhi Samcodin (penyalahgunaan-red). Kalau butuh apa-apa untuk sekolah lapor ke Uwak,” pungkasnya. [cen]

 

 

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *