Kumuh Semrawut dan Belum Dilengkapi WC Umum, Pemkab Janji Sulap Pasar Ini Jadi Terbaik Seprovinsi

Kumuh semrawut dan belum dilengkapi WC umum, Pemkab janji sulap pasar ini jadi terbaik seprovinsi
Kumuh semrawut dan belum dilengkapi WC umum, Pemkab janji sulap pasar ini jadi terbaik seprovinsi.
Indonesia Memilih

SELAIN Kumuh, tidak tertata baik alias semrawut dan jadi ajang pungutan liar (Pungi), Pasar Pagi Parittiga ternyata juga tidak dilengkapi WC umum.

Hal demikian terungkap dalam rapat terbuka segenap pedagang setempat bersama Wakil Bupati Bangka Barat Bong Ming Ming di kompleks pasar itu, Kamis (1/12) malam.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Didampingi Kepala DKUP Aidi, Kasi Gakum Satpol PP Bustomi dan Camat Parittiga Madirisa SPd, orang nomor dua di Bumi Sejiran Setason itu berjanji sulap Pasar Pagi Parittiga sebagai pasar terbaik se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Para peserta rapat sepakat, kurangnya komunikasi antara pedagang dan pemerintah daerah selama ini menyebabkan kerjasama kedua belah pihak kurang produktif bagi penataan pasar.

Sehingga, kekumuhann dan ketidakteraturan terjadi berlarut-larut. Bahkan tak jarang terjadi gangguan Kamtibmas, khususnya pencurian barang di malam hari.

Ironisnya, situasi demikian turut dimanfaatkan oknum tertentu untuk melancarkan Pungli dengan berbagai dalih.

Di hadapan para peserta rapat, Bong Ming Ming menegaskan Pasar Pagi Parittiga harus bersih dari bangunan tanpa izin pemerintah daerah.

“Akan kita tindak. Mulai besok (Jum’at, 2/12) akan kita cek bersama. Bangunan tanpa izin akan ditertibkan dan keluh-kesah para pedagang akan dipertimbangkan,” tandasnya.

Keluhan dimaksud adalah terkait laporan pedagang soal banyaknya meja/lapak belum terdaftar, dan baru 32 di antaranya yang sudah terdaftar.

Seorang pedagang menyampaikan keluh-kesahnya dalam rapat terbuka bersama wakil bupati
Seorang pedagang menyampaikan keluh-kesahnya dalam rapat terbuka bersama wakil bupati.

“Keluhan ini kita catat dan ditampung. Akan dicek dan ditertibkan besok,” ujar Bong Ming Ming.

Segenap pedagang mendukung langkah diambil Bong Ming Ming. Mereka menilai, sudah saatnya pemerintah daerah bersikap tegas terhadap bangunan tanpa izin di areal pasar kemudian menunaikan janji membangun pasar sesuai impian bersama.[bn]

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *