Bawa 379 Penumpang, Pesawat Japan Airlines Meledak Usai Tabrak Pesawat Penjaga Pantai

Bawa 379 penumpang, pesawat Japan Airlines meledak usai tabrak pesawat penjaga pantai
Bawa 379 penumpang, pesawat Japan Airlines meledak usai tabrak pesawat penjaga pantai. [Foto: Tangkapan layar video NHK-TV]
Indonesia Memilih

PESAWAT Airbus tipe 350 (A350) milik Japan Airlines (JAL) meledak dan terbakar usai tabrak pesawat penjaga pantai yang berukuran lebih kecil.

Insiden nahas itu terjadi di Bandara Haneda, Tokyo, Jepang, Selasa (2/1/24) malam waktu setempat.

Stasiun televisi lokal, NHK melaporkantabrakan terjadi saat pesawat A350 milik JAL yang terbang dari Bandara New Chitose di Hokkaido landing di atas runway Bandara Haneda.

Ledakan besar dan kebakaran dahsyat ini menghancurkan sebagaian besar bagian pesawat A350, namun 379 penumpang dan 12 awak pesawat berhasil diselamatkan.

NHK-TV mengunggah video berisi detik-detik pesawat berbadan lebar itu meledak dan terus meluncur di atas runway sembari menyemburkan percikan api dan asap tebal.

Puluhan petugas pemadam kebakaran berjibaku memadamkan api yang sudah menyebar hampir ke seluruh bagian pesawat, tidak lama setelah pesawat bisa dihentikan pilot.

Semula, tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden tabrakan paling mengerikan ini.

Namun juru bicara Penjaga Pantai Jepang kemudian mengonfirmasi bahwa lima dari enam kru pesawatnya meninggl dunia.

“Kapten pesawat selamat,” ungkap NHK dalam laporannya, dilansir Al-Jazeera, Selasa malam.

Nippon TV melaporkan, pesawat Penjaga Pantai Jepang yang terlibat dalam tabrakan tersebut sedang dalam misi membawa bantuan untuk korban gempa bumi ke Niigata di pesisir barat.

Untuk kepentingan evakuasi dan penyelidikan awal, otoritas Bandara Haneda menutup sementara aktivitas penerbangan dari dan ke Bandara paling sibuk di Negeri Matahari Terbit tersebut.

Hingga berita ini dipublikasikan, belum ada keterangan resmi soal penyebab tabrakan yang merupakan musibah kedua di Jepang pada awal tahun 2024 ini.

Sehari sebelumnya, Kompolmas Tokyo melaporkan, negara ini diguncang gempa bumi 7,6 magnitudo yang menimbulkan kebakaran dan kerusakan infrastruktur cukup serius.

[GO/alr/hum]

 

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *