3 Wartawan Diculik, 1 Ditemukan Tidak Bernyawa

3 wartawan diculik, 1 ditemukan tidak bernyawa
3 wartawan diculik, 1 ditemukan tidak bernyawa. [Foto: Ist Reuters]
Indonesia Memilih

SEBANYAK Tiga wartawan telah diculik kurun enam hari terakhri.

Salah satunya adalah Luis Martin Sanchez Iniguez, wartawan surat kabar La Jorda yang telah ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Luis (59) hilang sejak Rabu (5/7/2023). Mayatnya ditemukan di pinggiran Kota Tepic, negara bagian Nayarit, Meksiko, Sabtu (8/7).

Pihak berwenang mendapati banyak tanda kekerasan di tubuh korban, diperkirakan sudah meninggal dunia 24-48 jam sebelum mayatnya ditemukan.

Seorang wartawan lainnya di Narayit juga dilaporkan hilang sejak Selasa (4/7) lalu.

Keberadaan dan nasib mantan wartawan La Jorda bernama Osiris Maldonado ini hingga kini belum diketahui.

Dua pria berkerudung terekam CCTV mendatangi apartemen dan menodongkan senjata kepada Jonathan Lora Ramirez, Jum’at (7/7) lalu.

Pihak kepolisian setempat berhasil membebaskan wartawan ini dari tangan penculiknya sehari kemudian.

“Kita perlu mempertimbangkan kegiatan para korban, menempatkan mereka pada tingkat kerentanan lebih tinggi,” kata Kantor Kejaksaan Narayit, dikutip Reuters, Minggu (9/7) siang waktu setempat.

Kelompok kebebasan pers internasional menempatkan Meksiko sebagai negera paling mematikan bagi para wartawan.

Pemberitaan korupsi, kejahatan dan kartel narkoba sangat beresiko tinggi sejak Andreas Manuel Lopez Obrador menjadi Presiden Meksiko.

Kasus kekerasan terhadap pers meroket sekitar 85 persen dibanding masa presiden terdahulu berkuasa.

[ann/**]

Laporan Anna Catherine Brigida untuk Kantor Berita Reuters

 

 

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS 

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *