119 Kepala Desa Dilantik Pekan Ini, 8 Lainnya Digantung

Indonesia Memilih

BENGKULU SELATAN | KompolmasTV Bupati Bengkulu Selatan akan segera melantik 119 dari 127 kepala desa terpilih hasil Pilkades Serentak 2021, pada Sabtu mendatang.

Sementara delapan kepala desa terpilih lainnya akan ‘digantung’ alias belum bisa dilantik karena masih terdapat sengketa Pilkades di desa masing-masing.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Demikian disampaikan Kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) setempat, Hamdan Sarbaini SSos MSi kepada sejumlah awak media lokal, Senin (23/8) siang.

Beberapa jam sebelumnya, kuasa hukum delapan penggugat Pilkades, Ilham Fatahilah dan rekan mendatangi Kantor Bupati Bengkulu Selatan guna meminta pelantikan delapan kepala desa ditunda.

“Kami mengajukan keberatan (atas penghitungan surat suara-red) sekaligus permohonan penundaan tahapan Pilkades, dalam hal ini adalah proses pelantikan,” terang Ilham.

Permohonan penundaan tersebut, kata dia, disebabkan adanya persoalan hukum sangat krusial terkait hak politik masyarakat yang perlu diselesaikan terlebih dahulu.

“Persoalannya pada coblos tembus atau simetris. Klien kami merasa dirugikan (karena panitia menghitungnya sebagai suara tidak sah-red),” papar Ilham.

“Jadi kami mohon secara hukum ditindaklanjuti sebagaimana Undang Undang Desa, termasuk Permendagri dan tatanan pelaksanaan lainnya,” pungkasnya.

Jauh hari sebelumnya, Koordinator Kelompok Kolektifitas Cakades (KKC) Bengkulu Selatan Hery Lofti mengaku menggantungkan harapan besar di pundak tim kuasa hukum ini.

Mengingat Ilham Fatahillah pernah dua kali memenangkan gugatan serupa di PTUN Bengkulu.[sig]

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *