Ngeri! Detik-detik Pak Polisi Bingung Diomeli Emak-emak

Ngeri, ini detik-detik Pak Polisi bingung diomeli emak-emak
Ngeri, ini detik-detik Pak Polisi bingung diomeli emak-emak. [Foto: Tangkapan layar video JejakKasus.id]
Indonesia Memilih

VIDEO Detik-detik Pak Polisi diomeli sekelompok emak-emak hingga terlihat bingung, sedang viral di media sosial.

Pak Polisi dengan satu melati di kerah seragamnya ini lempar senyum ringan ketika nyaris “mati gaya” saat dibombardir pertanyaan sekelompok emak-emak yang mencegatnya di suatu tempat.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Setiap kalimat yang ia lontarkan dibalas serentak emak-emak tersebut dengan pertanyaan menohok.

“Kami di sini hanya melaksanakan perintah untuk himbuan penertiban. Perintah dari pimpinan kami langsung,” ucapnya.

Meski terus berusaha menjawab melalui megaphone di tangan kirinya, Pak Polisi dengan bedge kuning bertuliskan “Karendal Ops” ini sempat tercenung sejenak sewaktu ditanya siapa atasan yang memerintahkannya ke lapangan.

“Bapak Kapolres memerintahkan kami, untuk Polres jajaran beserta Kodim ya, berkoordinasi dengan Pak Dandim ya, kemudian dengan Danlanal ya, sehingga kami turun ke sini,” sambungnya.

Dari kolom komentar diketahui video ini direkam di Pantai Tembelok, Kampung Muntok Asin, Kelurahan Tanjung, Kecamatan Muntok, Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Minggu (17/9/2023).

Tepatnya di tengah tim gabungan TNI-Polri melancarkan operasi penertiban penambangan timah ilegal di perairan wilayah itu.

Sehingga diketahui, pria berpangkat Komisaris Polisi (Kompol) tersebut adalah Albert DH Tampubolon, Kabag Ops Polres Bangka Barat yang ditugaskan Kapolres AKBP Ade Zamrah SIK memimpin tim gabungan.

Humas Polres Bangka Barat mengonfirmasi, operasi penertiban tambang timah ilegal di Tembelok melibatkan tim gabungan TNI-Polri.

Terdiri dari Satuan Polairud Polres Bangka Barat, Korlap Pos Patroli UPLB Wilayah Muntok, personil KP XXVIII-2005 Direktorat Polairud Polda Babel, serta personil TNI organik.

Dalam operasi itu, tim baru sebatas menyampaikan himbauan pengosongan wilayah Perairan Tembelok dan sekitarnya dari aktivitas penambangan timah ilegal.

Pak Polisi saat dihadang emak-emak di Pantai Tembelok
Pak Polisi saat dihadang emak-emak di Pantai Tembelok. [Foto: Humas Res Babar]

Tenda-tenda milik penambang yang didirikan di pantai, juga tidak luput dari tindak pembongkaran.

Dalam apel sebelum operasi dimulai, Kompol Albert memerintahkan anak buahnya melakukan tindakan tegas dan terukur kepada pemilik atau penambang yang membantah himbauan.

Tapi, tentu harus tetap bersikap humanis terhadap emak-emak dalam video tadi. [bn]

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *