Kapal Pompong Tenggelam, 2 Penumpang Tewas

Kapal pompong tenggelam, 2 penumpang tewas
Kapal pompong tenggelam, 2 penumpang tewas. [ilustrasi]
Indonesia Memilih

DUA Penumpang kapal pompong yang tenggelam di Perairan Berang-berang ditemukan terdampar di pantai dalam kondisi mulai membusuk, Sabtu pagi, 2 Juli 2022.

Dua korban tewas itu bernama Rasia (70) dan Sumiati (56). keduanya adalah warga Muara Sugihan, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Kapolres Bangka Barat Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) AKBP Agus Siswanto SH SIK MH menjelaskan, dua mayat itu ditemukan di tempat berbeda dalam waktu hampir bersamaan.

Korban pertama ditemukan di pesisir Sungai Buntu, Desa Belo Laut, Kecamatan Muntok, Bangka Barat, Babel. Korban kedua ditemukan di pesisir Pantai Pait Jaya, Desa Belo Laut.

Seorang warga, Arul, melaporkan penemuan mayat perempuan saat dirinya berjalan pagi. Kemudian polisi juga mendapatkan informasi ada mayat lain ditemukan terkapar di pantai Dusun Pait Jaya.

Menurut keterangan salah satu penumpang selamat bernama Sugeng, dirinya bersama Sang Ibunda, Sumiati dan lima orang lainnya mengalami kecelakaan laut pada Kamis (30/6) malam.

“Di atas kapal tersebut terdapat tujuh orang, yakni Sugeng, Fikri, Iin, Julia, Rasia, Sumiati, dan seorang anak usia 3 tahun,” beber Agus, Sabtu (2/7).

Identifikasi mayat Rasia
Identifikasi mayat korban

Tujuh orang itu berangkat pada Kamis malam, menuju Dusun Menduyung, Desa Kundi, Kecamatan Simpang Teritip.

Namun saat berada di Perairan Berang-berang, Desa Kundi, Kecamatan Simpang Teritip, Bangka Barat, kapal yang ditumpangi menabrak karang dan tenggelam.

Identifikasi mayat Sumiati
Tim Inafis mengidentifikasi mayat korban.

“Mereka berusaha menyelamatkan diri. Namun dua korban, Rasia dan Sumiati tidak berhasil selamat dan ditemukan di pesisir pantai Sungai Buntu dan Pait Jaya,” ungkap Agus.

Usai mengidentifikasi jenazah, Tim Inafis dan Satuan Reskrim Polres Bangka Barat mengevakuasi keduanya ke RSUD Sejiran Setason untuk divisum.[iq]

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *