Dikunjungi Kajari, Reaksi Ketua DPRD Bengkulu Selatan di Luar Dugaan

Dikunjungi Kajari, reaksi Ketua DPRD Bengkulu Selatan di luar dugaan
Dikunjungi Kajari, reaksi Ketua DPRD Bengkulu Selatan di luar dugaan.
Indonesia Memilih

REAKSI Ketua DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan, Barli Halim SE saat menerima kunjungan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) setempat di luar dugaan, Rabu pagi, 16 Maret 2022.

Dia mengajak Hendri Hanafi SH MH yang baru saja bertugas di Negeri Sekundang Setungguan itu turut mendukung pembangunan daerah melalui penegakan supremasi hukum.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Barli memandang, salah satu penghambat pembangunan daerah adalah praktek korupsi. Karenanya dia meminta Kajari bisa memerangi penyakit laten tersebut di lingkungan pemerintahan.

“Selama korupsi ini masih bercokol di sistem pembangunan kita, saya pesismis pembangunan akan berjalan sesuai harapan,” tegasnya.

Selebihnya, Barli berharap Kajari baru mampu mengedepankan upaya pencegahan atau pembinaan sebelum melakukan penindakan, agar kalau ada pelanggaran tidak lagi karena belum diingatkan.

Kajari Bengkulu Selatan, Hendri Hanafi SH MH bersilaturrahmi di ruang kerja Ketua DPRD setempat
Kajari Bengkulu Selatan, Hendri Hanafi SH MH bersilaturrahmi di ruang kerja Ketua DPRD setempat.

Dalam kesempatan ini, Barli didampingi Plt Sekwan Nico Dwipayana S STP MM MH, Kabag Verifikasi Penganggaran Ekwan Hermansyah serta para Kasubag menerima kunjungan rombongan Kajari di ruangan kerja Ketua DPRD.

Kunjungan kerja perdana ini adalah silatuhrahmi dan perkenalan awal masa jabatan Hendri Hanafi sebagai Kajari Bengulu Selatan.[***/as]

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *