Diincar Banyak Kandidat, Siapa Calon Ketua DPC IMO-Indonesia Pilihan Anda?

Siapa calon Ketua DPC BS IMO-Indonesia pilihan Anda
Siapa calon Ketua DPC BS IMO-Indonesia pilihan Anda?
Indonesia Memilih

PERGANTIAN pengurus Ikatan Media Online (IMO) Indonesia di hampir seluruh penjuru Tanah Air terus bergulir pada berbagai tingkatan.

Sebatas penyegaran karena masa kepengurusan lama telah berakhir, atau ada pula karena terdampak hasil Musyawarah Nasional (Munas), 27 Oktober lalu.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Pasalnya, Munas ke-1 itu memutuskan masuknya beberapa ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dalam komposisi pengurus DPP.

Sehingga konsekuensi bagi DPW yang ditinggalkan ketuanya adalah memilih pengganti, baik melalui mekanisme Musyawarah Wilayah (Muswil) atau Pergantian Antar Waktu (PAW).

Di Bumi Rafflesia, DPW Bengkulu telah merampungkan pembentukan 10 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) pada sembilan kabupaten/kota dan Pulau Enggano, minus Kabupaten Bengkulu Selatan yang baru ancang-ancang menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) kedua pada minggu ketiga bulan ini.

Pernah memegang predikat sebagai DPC indikator se-Provinsi Bengkulu karena pertumbuhan paling dinamis sekaligus merupakan basis mayoritas anggota, posisi ketua DPC Bengkulu Selatan diincar banyak kandidat.

AKP (Purn) Tamsir Hasan yang kini masih menjabat caretaker digadang-gadang sebagai kandidat berpeluang paling besar.

Demikian pula Wadimin yang sedang dipercaya menjadi ketua panitia Muscab, disusul Sulaiman, Erwan Mursidi dan lusinan kandidat lainnya.

Sebagai organisasi perseroan pers, IMO-Indonesia butuh jaringan relasi usaha seluas-luasnya, sehingga kepatutan figur seorang ketua DPC di mata publik pun turut menentukan.

Karena itu, polling untuk mengukur tingkat kepatutan para kandidat ketua digelar DPW Bengkulu, bekerjasama dengan Ronin98.com.

Silahkan tentukan pilihan Anda pada kolom berikut :

Meski keputusan akhir tetap mutlak berada pada peserta Muscab yang memiliki hak suara, namun polling terbuka ini bisa dijadikan sebagai masukan tersendiri pasca Muscab.[cbif]

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *