Perempuan Hamil Ditembak Mati Polisi, Pelaku Hanya Diganjar Cuti

Tangkapan layar video detik-detik perempuan hamil ditembak oknum polisi di dalam mobilnya yang sedang tidak berjalan
Tangkapan layar video detik-detik perempuan hamil ditembak oknum polisi di dalam mobilnya yang sedang tidak berjalan. [Video dilihat dari Reuters]
Indonesia Memilih

SEORANG Perempuan hamil meninggal dunia di rumah sakit setelah dirinya ditembak secara frontal oknum polisi.

Kematian Ta’kiya Young (21) bersama jabang bayi yang belum sempat ia lahirkan memantik reaksi keras pihak keluarga.

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Apalagi setelah pihak kepolisian menudingnya sebagai kriminal yang dilumpuhkan dengan tindakan tegas terukur, bukan sebagai korban aksi semberono oknum polisi.

“Dia adalah korban. Kami menuntut pertanggungjawaban atas kematian dua nyawa yang berharga,” ujar Sean Walton dalam konferensi pers di Kotapraja, Blendon, Ohio, Amerika Serikat, Kamis (31/8/2023).

Pengacara keluarga Young ini menengarai, penembakan terhadap perempuan kulit hitam tersebut bermotif rasis.

Reuters menulis, kematian Ta’kiya diduga berada dalam rangkaian kasus penting di Amerika Serikat beberapa waktu terakhir.

Yakni terkait tudingan petugas kepolisian menggunakan kekuatan berlebihan terhadap warga kulit hitam dan kalangan minoritas lainnya.

Hal ini telah memicu desakan reformasi sistem peradilan pidana di Negeri Paman Sam tersebut.

Sehari pasca Sean Walton menggelar konferensi pers, Departemen Kepolisian Ohio memublikasikan video kronologi penembakan terhadap Ta’kiya yang sedang duduk di belakang setir mobilnya.

Insiden itu terjadi di area parkir sebuah toko kelontong, di Blendon Township, sekitar 24 kilometer timur laut Columbus, Ohio, pada 24 Agustus 2023 lalu.

Dalam video berdurasi 40 detik terlihat seorang petugas polisi berdiri di samping pintu sopir, berulang kali memerintahkan Ta’kiya keluar dari mobil.

Petugas lainnya menghampiri dari arah belakang menuju bagian depan, kemudian berdiri tepat di depan kap mesin mobil yang sedang berhenti itu dengan pistol terhunus.

Mobil baru bergerak perlahan dan hampir menggilas polisi penembak setelah proyektil menembus kaca depan dan mengenai tubuh Ta’kiya.

“Seorang tersangka pencurian menabrakkan mobilnya ke salah satu petugas saya dan petugas tersebut melepaskan satu tembakan melalui kaca depan,” kata Kepala Kepolisian Blendon, John Belford dalam narasi menyertai video tersebut.

Dalam keterangan lainnya disebutkan, petugas kepolisian menghampiri Ta’kiya karena seorang karyawan toko melaporkan dia sebagai salah satu pengutil minuman keras di toko tersebut.

Pernyataan-pernyataan itu kontroversi dengan pengakuan Belford sebelumnya di Facebook, bahwa polisi dipanggil ke toko untuk membantu pembeli yang terkunci dalam kendaraannya.

Informasi terkini, kedua petugas polisi dalam kasus ini dibebastugaskan hingga Biro Investigasi Kriminal Ohio menuntaskan penyelidikan.

[REUTERS/GO]

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *