Kebakaran Dahsyat, Bengkel dan Toko Sparepart Rata dengan Tanah

Kebakaran dahsyat, bengkel dan toko sparepart rata dengan tanah
Kebakaran dahsyat, bengkel dan toko sparepart rata dengan tanah.
Indonesia Memilih

SEBUAH Bengkel dan toko sparepart kendaraan bermotor di Jalan A Yani, Kota Manna, Bengkulu Selatan, Bengkulu, rata dengan tanah akibat kebakaran dahsyat.

Segenap saksi mata menyebutkan, kobaran api di dua unit rumah toko (Ruko) dua lantai itu mulai terlihat sejak jam 01.40 WIB, Sabtu (13/4/24).

Bacaan Lainnya
Banner 728309

Kebakaran dahsyat di pinggir jalan protokol ini sempat menyebabkan arus lalu lintas macet total.

Tiga mobil pemadam kebakaran dikerahkan Satpol PP dan Damkar mengatasi amukan Si Jago Merah, namun hanya mampu mengantisipasi kebakaran menjalar ke bangunan ruko lain di sekitarnya.

Sementara Bengkel dan Toko Sparepart Utama Motor, tempat kobaran api pertama kali terlihat, yang berisi barang-barang mudah terbakar, dilalap api hingga tumpas kandas tanpa bekas.

Sulitnya akses masuk ruko disinyalir turut menghambat upaya Damkar, sehingga butuh waktu berjam-jam untuk memadamkan api.

Kastpol PP dan Damkar Bengkulu Selatan, Erwin Muchsin mengatakan kebakaran baru benar-benar bisa dipadamkan pada jam 05.45 WIB.

Penyebab kebakaran belum bisa dipastikan, diduga karena korsleting listrik.

Tidak ada korban jiwa, total kerugian materi ditaksir sekitar Rp3 miliar lebih.

Hingga menjelang berita ini dipublikasikan, pihak-pihak berkompeten masih dalam upaya dikonfirmasi [im]

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Banner 728309

Pos terkait

Ekowisata Serunting - Wisata Bengkulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *