Atasi Kekeringan, Polri Serahkan Bantuan Sumur Bor

Atasi kekeringan, Polri serahkan bantuan sumur bor
Atasi kekeringan, Polri serahkan bantuan sumur bor.

AJUN Komisaris Besar Polisi (AKBP) Ade Zamrah SIK serahkan bantuan sumur bor kepada masyarakat Teluk Rubiah, Kecamatan Muntok, Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat setempat mengatasi kekeringan selama musim kemarau dipicu El Nino.

Bacaan Lainnya

“Ini program Kapolri, turun berjenjang ke Kapolda hingga Polres jajaran di seluruh Indonesia,” ujarnya saat serahkan bantuan, Rabu (13/9/2023) pagi.

Bantuan sumur bor beserta pompanya ini, kata Ade, semoga bisa dimanfaatkan, dikelola dan dirawat bersama agar masyarakat tidak kesulitan lagi memperoleh air bersih.

“Terima kasih kepada Ibu RT yang telah mewakafkan tanahnya untuk dibuatkan sumur bor umum ini. Semoga menjadi alam jariyah,” ucapnya.

Camat Muntok diwakili Kasi Trantib, Zelmi saat menghadiri prosesi penyerahan bantuan ini mengapresiasi kepedulian Polri, khususnya Polres Bangka Barat.

“Terima kasih ke Bapak Kapolri, Kapolda, dan Kapolres Bangka Barat telah memberikan bantuan ini. Tentu ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan air bersih di mesin kemarau ini,” tuturnya.

Zemli mengaku, keluhan sulitnya memperoleh air bersih di kalangan masyarakat Teluk Rubiah akhir-akhir meningkat seiring mengeringnya sumur-sumur gali milik warga.

“Kini keluhan itu sudah terjawab dengan sumur bor bantuan Polres Bangka Barat. Semoga pemanfaatanya nanti dapat dikelola dengan baik oleh warga sekitar sesuai pesan Bapak Kapolres,” imbuhnya.

Serah terima bantuan ini disaksikan Wakapolres Bangka Barat Kompol Andri Eko Setiawan SIK, para pejabat utama (PJU) dan personel Polres Bangka Barat, Muspika Muntok dan segenap warga penerima manfaat.

Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan gerobakan pagi dengan memborong bakso dan tekwan di gerobak para pedagang kaki lima. [iq]

Baca selengkapnya di GOOGLE NEWS KompolmasTV

Pos terkait